Produk Pegadaian Pembiayaan Porsi Haji plus

Fitur dari Produk Pembiayaan Porsi Haji yang memberikan layanan pembiayaan menggunakan akad rahn & ijarah multi jasa dengan jaminan emas Logam Mulia / Perhiasan untuk keperluan Pendaftaran Porsi Haji Khusus dengan proses yang mudah dan cepat.

Apa itu Pegadaian Pembiayaan Porsi Haji Plus?
Fitur dari Produk Pembiayaan Porsi Haji yang memberikan layanan pembiayaan menggunakan akad rahn & ijarah multi jasa dengan jaminan emas Logam Mulia / Perhiasan untuk keperluan Pendaftaran Porsi Haji Khusus dengan proses yang mudah dan cepat.
Pegadaian Pembiayaan Porsi Haji Plus?
- Sesuai fatwa DSN-MUI
- Jaminan dapat digunakan untuk pelunasan biaya haji ataupun dikembalikan saat lunas
- Emas dan dokumen haji tersimpan dengan aman
- Cukup menjaminkan emas senilai 7,5 gr 24 karat
- Biaya pemeliharaan barang jaminan ringan
- Waktu tunggu relatif singkat
PERSYARATAN
Apa yang Harus Dilengkapi?
- Membawa KTP dan KK
- Pas foto 3x4
- Nasabah merupakan Karyawan/ti, PNS, TNI/Polri, Pengusaha, Pensiunan, Profesional yang memiliki penghasilan tetap bulanan & kemampuan bayar angsuran
- Memiliki rating baik pada Sistem Informasi Debitur
- Jaminan emas batangan/ perhiasan senilai emas murni setara 7,5 gram
- Dokumen lain jika diperlukan
PENGAJUAN
Bagaimana Cara Mengajukan Pembiayaan Porsi Haji Plus?
- 1 Nasabah mengajukan pembiayaan Porsi Haji Plus
- 2 Marhun Emas ditaksir oleh Penaksir Pegadaian
- 3 Nasabah memilih Paket Haji Khusus yang tersedia
- 4 Nasabah menandatangani Akad Transaksi
- 5 Pegadaian memberikan Pinjaman untuk pendaftaran Porsi Haji Khusus maksimal senilai US $5.000(kurs rupiah saat transaksi)
- 6 Travel PIHK melakukan pengurusan pendaftaran Porsi Haji Khusus nasabah
- 7 Nasabah mendapatkan Porsi Haji Khusus
- 8 Nasabah melakukan pembayaran angsuran
- 9 Jaminan emas dikembalikan setelah pembiayaan lunas
Catatan
- 1 Saat Pendaftaran Haji Plus, Nasabah hanya dibebankan pembayaran Biaya Booking Seat senilai $5000
- 2 6 (Enam) bulan sebelum keberangkatan, PIHK/Travel akan memberitahukan harga pelunasan biaya ONH+ Nasabah yang harus dibayarkan
- 3 Semua proses layanan Pendaftaran Haji Khusus di perbankan & Kemenag langsung menjadi tanggung jawab Travel/PIHK
- 4 Pegadaian melakukan kerjasama layanan dengan Mitra Travel Haji Khusus yang memiliki izin legalitas
LOKASI PENGAJUAN
Dimana Saya Bisa Mengajukan Pembiayaan Porsi Haji Plus?
- Pengajuan Pinjaman dapat dilakukan di Outlet Pegadaian Seluruh Indonesia (Konven ataupun Syariah)
Tarif dan Jangka Waktu
DETAIL LAYANAN
Jangka Waktu | Biaya Proses | Angsuran / Bulan |
---|---|---|
12 Bulan | Rp 725.200 | Rp 7.507.000 |
18 Bulan | Rp 797.600 | Rp 5.272.000 |
24 Bulan | Rp 862.000 | Rp 4.155.000 |
36 Bulan | Rp 974.500 | Rp 3.038.000 |
48 Bulan | Rp 1.191.700 | Rp 2.480.000 |
60 Bulan | Rp 1.352.600 | Rp 2.145.000 |
*Biaya Proses = Termasuk Biaya Administrasi dan Imbal Jasa Kafalah
*Angsuran / Bulan = Uang Pinjaman setara $5000, kurs 13 Mei 2024 Rp 16.085
Simulasi Pinjaman
Biaya AdministrasiRp 500.000
Jangka waktu12,18,24,36,48,60 bulan
Biaya KafalahMulai dari Rp 225.000
Uang Pinjaman
Minimal Rp 5.000.000,- & maksimal senilai Porsi Haji Plus($5000)/ Rp 80.425.000,- (dengan asumsi kurs 16.085)
TotalMaksimal Rp80.425.000 /
$5000 (Kurs 16.085)
$5000 (Kurs 16.085)
Mu’nah
1% x Harga Paket x Jangka Waktu1% x Maksimal Rp80.425.000 x 12, 24, 36, 48, 60 bulan
TotalRp804.250 / Bulan
(tenor 12 Bulan)
(tenor 12 Bulan)
Mu’nah Maksimal dalam Setahun
1 % Flat per bulan x tenor
Total12%
Pertanyaan yang Sering Diajukan

Dapatkan Penawaran Lainnya
Produk Lainnya