Tidak Hanya Sukses di Lapangan, 5 Atlet Ini juga Sukses Berbisnis

Oleh Sahabat Pegadaian dalam Inspirasi

30 August 2018
Bagikan :
image detail artikel

Tahukah kamu bahwa banyak atlet yang menjadi pebisnis setelah gantung sepatu? Kisah tentang atlet yang sukses berbisnis setelah pensiun selalu menarik untuk diikuti, karena mereka membuktikan bahwa keahlian ternyata bisa disulap menjadi sesuatu yang mendatangkan untung.
Contoh Atlet yang Sukses Berbisnis Atlet yang menjadi pebisnis tidak hanya ada di Indonesia, tetapi juga luar negeri. Berikut beberapa kisah mereka.

  1. Susi Susanti dan Alan Budikusuma Atlet bulu tangkis yang kemudian menjadi suami istri ini memutuskan untuk berbisnis setelah pensiun. Setelah gagal mencoba jual-beli kendaraan serta menjadi agen raket impor, mereka Alan dan Susi akhirnya memutuskan untuk menciptakan merek perlengkapan olahraga sendiri. Kini, mereka menjadi pemilik merek Astec, dan menjual berbagai perlengkapan serta aksesori untuk olahraga bulu tangkis.
  2. Hariyanto Arbi Sama seperti Susi dan Alan, atlet bulu tangkis Hariyanto Arbi juga memutuskan untuk memulai bisnis di bidang perlengkapan olahraga. Pada tahun 2002, Hariyanto dan rekannya sesama atlet Fung Permadi memulai bisnis jual-beli perlengkapan olahraga dengan merek Flypower. Hariyanto menyediakan sederet produk perlengkapan dan aksesori bulu tangkis dengan kualitas ekspor. Produknya saat ini tidak hanya diminati pembeli Indonesia, tetapi juga Singapura, Malaysia, Australia, Jerman, dan Prancis.
  3. Michael Jordan Michael Jordan tidak hanya merupakan legenda basket, tetapi juga memiliki naluri bisnis yang kuat. Dia memanfaatkan uang yang didapat dari prestasinya untuk melakukan pembelian saham Nike, Hanes, dan Gatorade. Dia juga membuat lini pakaian dan sepatu olahraga bernama Air Jordan, yang diproduksi oleh Nike. Jordan juga menjadi salah satu pemilik sebuah lini dealer mobil. Dia juga membuka Michael Jordan’s Steakhouse di New York.
  4. Noviarti Muhidir Noviarti Muhidir adalah mantan atlet basket yang berkiprah dari tahun 1989 hingga 1993. Setelah pensiun, Noviarti memutuskan membuka usaha kecil di bidang kerajinan tangan. Noviarti membuka usahanya dengan modal sekitar 250 ribu Rupiah, dan mengumpulkan barang bekas sebagai bahan-bahan utamanya. Kini, usaha kerajinannya telah berkembang menjadi bisnis dengan merek Country Kira.
  5. Rudy Hartono Rudy Hartono adalah atlet bulu tangkis legendaris Indonesia yang mendapat julukan Wonder Boy dari pelatih bulu tangkis kelas dunia, Herbert A. Schele. Setelah pensiun, Rudy memulai usaha distributor oli impor bersama rekan sesama mantan atlet, Ade Chandra. Distributor oli mereka, PT Topindo Atlas Asia, mempromosikan oli merek Top 1, yang dulunya masih relatif kurang terkenal. Akan tetapi, bisnis tersebut kini sudah berkembang pesat berkat kegigihan dalam berpromosi sekaligus menghadapi persaingan.

Para atlet ini telah membuktikan bahwa pensiun bukan berarti berhenti berusaha. Mereka giat menerapkan sikap-sikap positif yang diterapkan dalam dunia olahraga dalam mengembangkan bisnis.
Rahasia Sukses Berbisnis Para Atlet Ingin meniru para atlet ini? Berikut beberapa rahasia kesuksesan mereka yang bisa kamu contoh:

  • Siapkan Modal Sejak Awal Noviarti, Susi dan Alan, serta Michael Jordan mengumpulkan uang yang mereka terima dari pertandingan untuk memulai bisnis. Mereka sudah merencanakan bisnis sejak awal, karena menyadari bahwa menjadi atlet tidak bisa dilakukan selamanya. Persiapan modal adalah langkah awal bisnis yang sukses. Pegadaian kini memberikan solusi buat kamu yang masih bingung mencari modal awal. Layanan Krasida memberikan kesempatan buat kamu yang sudah mantap ingin berbisnis dengan pinjaman sampai 250 juta rupiah. Persyaratannya kamu hanya perlu menyerahkan fotokopi KTP dan Kartu Keluarga serta barang jaminan emas. Selain itu, kamu bisa melakukan pelunasan sewaktu-waktu dengan pemberian diskon untuk sewa modal.
  • Kenali Seluk-Beluk Bisnismu Para atlet ini banyak yang berbisnis di bidang olahraga karena itulah yang mereka kuasai. Rudy Hartono berbisnis di bidang oli, tetapi dia rajin belajar tentang seluk-beluk produk oli, tren pasar, serta pemasaran. Hal inilah yang membuat mereka sukses dalam bisnis. Seperti kata Rudy Hartono:

“Jika ingin sukses, pastikan mengenali produk bisnismu sedetail mungkin.”
  • Jangan Menyerah dan Selalu Miliki Rencana B Para atlet ini banyak yang menemui kegagalan di awal perjuangan berbisnis. Akan tetapi, mereka tidak menyerah dan memilih bangkit lagi, bahkan membuat rencana B. Kamu harus memiliki sifat yang sama jika ingin sukses.

Semua langkah ini harus kamu ikuti jika berminat membuka bisnis, walau kamu bukan mantan atlet.
Kisah para atlet yang sukses berbisnis membuktikan bahwa keahlianmu adalah salah satu potensi usaha yang menarik untuk dikembangkan. Kamu bisa belajar dari mereka agar mendapat motivasi untuk mengasah keahlianmu agar sukses berbisnis.


image detail artikel

Wirausaha

8 Usaha di Kampung Modal 2 Juta Pilihan untuk Tambah Cuan

Peluang menambah pendapatan dengan modal 2 juta terbuka di kampung. Yuk, cari tahu rekomendasi usaha di kampung modal 2 juta yang bisa dicoba di sini!

30 August 2018
image detail artikel

Inspirasi

16 Tempat Wisata di Bogor yang Wajib Dikunjungi, Catat!

Bogor memiliki beragam tempat wisata, mulai dari wisata alam hingga edukasi. Apa saja tempat wisata di Bogor yang wajib dikunjungi? Simak di sini!

30 August 2018
image detail artikel

Wirausaha

Begini 5 Cara Cerdas Mengatur Manajemen Keuangan untuk Pelaku UKM

Salah satu faktor penting dalam menjalankan usaha jenis apapun adalah manajemen keuangan.

30 August 2018

Tinggalkan Komentar

Alamat email kamu tidak akan terlihat oleh pengunjung lain.
Komentar *
Nama*
Email*
logo

PT Pegadaian

Berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

Ikuti Media Sosial Kami

Pegadaian Call Center

1500 569

atau 021-80635162 & 021-8581162


Copyright © 2024 Sahabat Pegadaian. All Rights Reserved