10 Usaha yang Jarang tapi Dibutuhkan, Praktis & Untung!
Memulai usaha merupakan sesuatu yang membutuhkan pertimbangan. Dari berbagai pilihan, usaha yang jarang tapi dibutuhkan bisa menjadi pilihan untuk menambah pendapatan.
Pemenuhan kebutuhan yang menuntut untuk semakin cepat memunculkan berbagai ide usaha yang jarang diketahui orang dan membuat posisi baru di sektor industri tertentu.
Individu dengan pekerjaan tetap biasanya memilih ide-ide usaha mandiri yang menguntungkan dan minim pesaing agar dapat menambah pendapatan.
Baik itu karyawan tetap yang ingin mencoba peruntungan maupun wirausahawan pemula, berbagai jenis usaha yang jarang dilirik namun menjanjikan bisa dicoba oleh semua orang.
Ingin tahu apa saja usaha yang jarang tapi dibutuhkan? Mari simak selengkapnya di bawah ini.
10 Usaha yang Jarang tapi Dibutuhkan
Harga bahan-bahan pokok yang tidak menentu dan semakin bertambahnya kebutuhan membuat semua orang memutar otak untuk mendapatkan pendapatan lebih.
Alih-alih membuka tempat jualan komersial dengan banyak pesaing seperti toko sembako dan warmindo, ide usaha yang jarang tapi dibutuhkan bisa menjadi solusi jitu untuk menambah untung.
Berikut adalah beberapa pilihan usaha yang masih jarang tapi menguntungkan untuk dicoba:
1. Sewa Barang Branded
Bagi yang punya barang-barang branded, manfaatkan nilainya dengan membuka usaha persewaan.
Mulai dari baju hingga tas dan sepatu, barang-barang bermerek kini banyak diminati oleh berbagai kalangan, termasuk influencer dan content creator.
Dengan mengenakan pakaian mewah, citra dan branding seseorang dapat meningkat. Selain influencer dan content creator, barang branded juga menjadi incaran kalangan biasa.
Pasalnya, barang branded banyak dicari oleh orang-orang yang berencana menghadiri acara formal, seperti pernikahan dan ulang tahun.
Meningkatnya permintaan barang branded membuat usaha yang jarang tapi dibutuhkan oleh banyak orang ini berpeluang menambah pundi-pundi keuntungan.
2. Jasa Konsultasi Psikologi
Bagi seorang lulusan jurusan psikologi, membuka jasa konsultasi bisa menjadi pilihan usaha yang jarang tapi dibutuhkan banyak orang.
Kesadaran akan kesehatan mental kini semakin meningkat. Maka dari itu, banyak orang membutuhkan bantuan melalui konsultasi profesional.
Tanpa perlu membuka kantor, kamu bisa membuka jasa konsultasi psikologi online melalui chat, telepon, dan video call.
Baca juga: 10 Usaha Rumahan Modal 50 Ribu yang Populer & Menguntungkan
3. Jualan Paket Sayur Siap Masak
Berjualan paket sayur siap masak bisa menjadi pilihan usaha yang jarang tapi dibutuhkan ibu rumah tangga maupun anak kos.
Caranya sederhana, cukup masukkan berbagai bahan sayur yang dibutuhkan untuk membuat sup, sayur asem, tumis, dan hidangan lainnya dalam satu paket.
Pastikan untuk memperhatikan kualitas bahan-bahan yang dipilih agar pelanggan puas dan kembali lagi membeli paket lainnya.
4. Hotel untuk Hewan Peliharaan
Pernah dengar tentang pet hotel? Hotel untuk hewan peliharaan bisa menjadi pilihan usaha yang jarang tapi dibutuhkan bagi hewan peliharaan ketika pemiliknya harus pergi keluar kota selama beberapa hari.
Hotel untuk hewan peliharaan masih belum banyak ditemukan sehingga bisa membuka peluang keuntungan bagi wirausahawan baru ataupun karyawan tetap perusahaan yang ingin menambah pendapatan.
5. Perawatan Jam Tangan Mewah
Sama seperti pakaian branded, jam tangan mewah merupakan barang yang menjadi aset berharga dan merupakan investasi tersendiri dalam kehidupan profesional.
Perawatan jam tangan mewah adalah salah satu usaha yang jarang tapi dibutuhkan banyak orang.
Maka dari itu, jam tangan mewah memerlukan perawatan khusus yang dilakukan oleh ahli. Ide ini bisa membuka peluang keuntungan bagi sahabat yang memiliki keahlian memperbaiki dan merawat jam.
6. Rental Manekin
Pengusaha butik dan pakaian umumnya membutuhkan manekin untuk memajang hasil produksinya.
Alih-alih membeli manekin dalam jumlah banyak, mereka biasanya menggunakan jasa sewa manekin untuk menekan biaya pengeluaran.
Karenanya, rental manekin menjadi salah satu usaha yang jarang dilirik namun menjanjikan di sektor fashion.
7. Salon Muslimah
Bagi perempuan yang memiliki bakat memotong rambut, membuka salon muslimah bisa menjadi pilihan usaha yang jarang tapi dibutuhkan untuk dicoba.
Penduduk Indonesia yang didominasi oleh muslim membuat usaha ini dapat mendatangkan keuntungan.
Layanan perawatan rambut di tempat tertutup dan khusus merupakan salah satu daya jual tinggi yang dapat memberikan privasi bagi pelanggan wanita muslim.
Baca juga: 8 Usaha Modal Kecil Untung Besar yang Cocok untuk Pemula
8. Layanan Tebang Pohon
Penebangan pohon tidak boleh dilakukan dengan sembarangan. Oleh karena itu, layanan tebang pohon menjadi salah satu pilihan usaha yang jarang tapi dibutuhkan banyak orang.
Pohon yang ditebang akan dipindahkan ke lokasi lain yang sesuai dengan habitatnya atau dimanfaatkan kembali. Umumnya, layanan tebang pohon dibutuhkan di daerah perkotaan.
9. Virtual Assistant
Di era digital ini, menjadi virtual assistant adalah salah satu usaha yang jarang diketahui orang. Maka dari itu, peluang keuntungannya pun juga besar.
Adapun virtual assistant menyesuaikan kebutuhan brand atau klien dalam melaksanakan tugasnya.
Jenis usaha yang jarang tapi dibutuhkan banyak orang ini bisa menjadi pilihan bagi karyawan tetap yang ingin menambah pendapatan karena masih tergolong sebagai freelancing.
10. Pembuat Aplikasi Bisnis
Penggunaan smartphone yang kini menjadi rutinitas kebanyakan orang membuat penyediaan aplikasi bisnis semakin dibutuhkan.
Maka dari itu, developer atau pembuat aplikasi bisnis dapat memanfaatkan peluang ini untuk mendapatkan pendapatan lebih.
Adapun beberapa aplikasi bisnis yang dapat dibuat adalah aplikasi HR, absen, hingga pemantauan workflow.
Di sisi lain, pengembangan aplikasi di sektor penjualan online seperti e-commerce juga bisa menjadi ide yang dicoba.
Itulah beberapa pilihan usaha yang jarang tapi dibutuhkan oleh banyak orang maupun bisnis di berbagai sektor.
Agar dapat menjalankan usaha-usaha tersebut, dibutuhkan modal yang cukup besar. Adapun pemenuhannya bisa dilakukan dengan pengajuan pinjaman ke Pegadaian.
Untuk usaha kecil-kecilan, pengajuan pinjaman melalui layanan gadai bisa menjadi solusi. Pegadaian menawarkan berbagai pilihan gadai, di antaranya adalah Gadai Emas, Gadai Non Emas, dan Gadai Kendaraan.
Dapatkan dana pinjaman mulai dari Rp50 ribu hingga lebih dari Rp20 juta dari layanan gadai yang ditawarkan di atas.
Apabila membutuhkan pinjaman lebih untuk pengembangan usaha, layanan KUPEDES yang memberikan bantuan pendanaan bagi usaha mikro bisa menjadi pilihan.
KUPEDES menyediakan pinjaman mulai dari Rp20 juta hingga Rp500 juta dengan sewa modal ringan dan cicilan tetap per bulan.
Jadi, jangan ragu untuk memulai usaha yang dapat membuka peluang keuntungan lagi. Yuk, ajukan pinjaman yang sahabat butuhkan di Pegadaian!
Baca juga: UMKM: Pengertian, Karakteristik, Ciri-Ciri, & Cara Daftarnya
Artikel Lainnya
Keuangan
Penting! Ini Tips Transaksi Lintas Negara yang Aman
Pengiriman uang lintas negara sekarang banyak yang menawarkan. Namun, apakah jasa tersebut aman? Jangan sampai uang kita hilang. Simak yuk!
Inspirasi
7 Resep Es untuk Buka Puasa yang Segar dan Mudah Dibuat
Sudah siap menyambut bulan puasa? Persiapkan dulu menu berbuka, termasuk es untuk takjil. Yuk, cari tahu resep es untuk buka puasa yang cocok untukmu!
Wirausaha
Contoh Proposal Kewirausahaan dan Urutan Kerangkanya
Rencana usaha perlu dipresentasikan dalam proposal yang dibuat sesuai dengan kebutuhan. Yuk, simak contoh proposal kewirausahaan pada artikel ini!