Fitur Layanan Kredit Cepat dan Aman Sebagai Solusi Pendanaan yang Fleksibel

Apakah hanya barang berupa emas saja yang bisa digadaikan ketika kondisi ekonomi sedang kurang baik? Ternyata, tidak! Ada layanan kredit di Pegadaian dengan agunan berupa barang-barang berharga, seperti smartphone, sepeda motor, kamera, dan berbagai barang elektronik.
Fitur Gadai Fleksi di Pegadaian
Untuk menggadaikan barang-barang tersebut secara mudah, kamu dapat memanfaatkan layanan Gadai Fleksi yang disediakan oleh Pegadaian. Syarat untuk melakukannya sangat mudah, yaitu menyerahkan fotokopi KTP atau identitas diri lain yang masih berlaku, menyerahkan barang jaminan, serta menandatangani Surat Bukti Kredit (SBK).
Ada sejumlah keuntungan yang bisa kamu nikmati dari fitur Gadai Fleksi di Pegadaian, antara lain:
- Kamu dapat memilih jangka waktu pinjaman, mulai dari 15 hari, 30 hari, atau 60 hari.
- Kamu dapat menggunakan barang berupa emas perhiasan, emas batangan, berlian, smartphone, kendaraan bermotor, kamera, atau barang elektronik, sebagai jaminan.
- Biaya administrasi yang perlu kamu bayar adalah 1% dari jumlah uang pinjaman. Biaya ini akan dibayar saat pelunasan.
- Tarif sewa atau bunga akan dihitung secara harian. Tarif tetap pada 5 hari pertama adalah 0,5%. Selanjutnya, tarif harian adalah 0,1% per hari.
Tarif Sewa Gadai Fleksi
Sebelum mengambil kredit di Pegadaian, kamu perlu mengetahui lebih jauh tentang tarif sewa yang ditentukan, khususnya untuk produk Gadai Fleksi. Berdasarkan Perdir 14 Tahun 2016 yang berlaku mulai 1 Juni 2016, tarif sewa modal 5 hari pertama dihitung 5x tarif sewa modal harian.
Tarif tersebut dibagi dalam 4 golongan, yaitu golongan A, B, C, dan D. Ada perbedaan tarif di tiap golongan, yaitu berdasarkan jenis barang yang digadaikan. Barang jaminan dibagi dalam 4 kelompok, yaitu Barang Kantong (BK), Kendaraan Bermotor (KB), Barang Elektronik (EL), dan Barang Gudang (BG).
Cara melakukan gadai pun sangat mudah. Kamu hanya perlu datang ke gerai Pegadaian terdekat sambil membawa barang jaminan dan kartu identitas diri. Selanjutnya, barang jaminan akan ditaksir oleh petugas Penaksir. Uang pinjaman diberikan sesuai jumlah taksiran. Nah, praktis sekali, bukan? Jadi, kredit di Pegadaian saja untuk memenuhi kebutuhan mendesakmu.
Artikel Lainnya

Keuangan
Cara Mengatur Keuangan Rumah Tangga Saat Pandemi
Ada banyak cara mengatur keuangan rumah tangga saat pandemi yang bisa dilakukan. Yuk, simak tips mudahnya berikut ini.

Keuangan
Cara Cek Nama yang Diblacklist Bank, Kenali Penyebabnya Juga
Masuk blacklist BI Checking bisa menjadi masalah tersendiri. Mari cari tahu penyebab blacklist BI Checking, cara mengecek, dan memutihkannya di sini.

Keuangan
Jelang Idulfitri, Kapan THR 2025 Cair? Ini Jadwalnya!
THR adalah tunjangan nonupah yang wajib diberikan oleh perusahaan menjelang Idulfitri. Yuk, intip jadwal THR 2025 di sini.