12 Contoh Strategi Pemasaran Produk Praktis yang Bisa Dicoba

Oleh Sahabat Pegadaian dalam Wirausaha

01 March 2024
Bagikan :
image detail artikel

Pemasaran atau marketing adalah tahapan krusial dalam pelaksanaan usaha. Pasalnya, strategi pemasaran produk yang tepat dapat menghasilkan profit secara optimal.
Mengetahui strategi marketing yang baik dapat membuka peluang keuntungan berwirausaha lebih lebar.
Lantas, apa saja contoh strategi pemasaran produk yang bisa dijadikan sebagai acuan dalam kegiatan penawaran usaha sendiri? Yuk, simak selengkapnya dalam pembahasan kali ini!

12 Contoh Strategi Pemasaran Produk

Sebagai wirausahawan, cara memasarkan produk dengan tepat merupakan hal yang perlu diperhatikan agar dapat mengurangi risiko kerugian.
Mengingat semakin banyak pengguna teknologi saat ini, strategi pemasaran digital pun penting untuk dipertimbangkan di samping pemasaran konvensional.
Agar proses promosi bisa dilakukan sesuai dengan kebutuhan bisnis, cek masing-masing contoh strategi pemasaran produk berikut:

1. Menentukan Target Pasar

Hal pertama yang penting untuk diingat dalam menyusun strategi pemasaran produk adalah menentukan target pasar.
Pastikan untuk memahami target demografi agar urgensi pembelian kebutuhan produk bisa tersampaikan dengan baik kepada konsumen yang membutuhkannya.

2. Memahami Kebutuhan Konsumen

Setelah menentukan target pasar, strategi pemasaran produk selanjutnya adalah memahami kebutuhan konsumen.
Pada tahap ini, pelaku usaha perlu melakukan riset agar dapat memastikan bahwa produk yang ditawarkan menarik perhatian konsumen dan dapat memenuhi kebutuhan mereka.

3. Melaksanakan Usaha di Lokasi Strategis

Menjalankan usaha di tempat strategis yang mudah ditemukan oleh banyak orang dapat membuka peluang keuntungan lebih lebar.
Tempat usaha yang mudah diakses dan ditemukan oleh publik berpotensi untuk menarik perhatian lebih banyak konsumen dari waktu ke waktu.
Sebagai contoh, usaha warmindo di sekitar daerah kampus bisa mendatangkan keuntungan lebih karena mahasiswa yang cenderung mencari makanan cepat dan praktis untuk dikonsumsi.

4. Menyusun Anggaran Secara Sistematis

Sebelum menggencarkan upaya promosi produk, sebaiknya susunlah dulu anggaran secara sistematis.
Strategi pemasaran produk ini bisa membantu pelaku usaha mengalokasikan biaya bisnis secara proporsional di berbagai sektor.
Dengan membuat anggaran yang sistematis, pengeluaran dapat ditekan sehingga pemasukan dari hasil penjualan dapat dioptimalkan.
Agar lebih jelas, cantumkan rincian anggaran pengeluaran dan pemasukan dalam laporan keuangan yang dibuat secara periodik.
Baca juga: Jualan Belum Laku? Coba Strategi Pemasaran Berikut Ini!

5. Membuat Target Pemasaran Secara Realistis

Salah satu contoh strategi pemasaran produk yang perlu dicatat adalah membuat target secara realistis.
Di era digital ini, tidak jarang pelaku usaha menetapkan target pemasaran yang terlalu tinggi sehingga upaya marketing jauh dari ekspektasi.
Apabila biaya pemasaran produk membengkak, maka tingkat risiko kerugian pun akan meningkat sehingga dapat mengurangi nilai pemasukan.

6. Menyediakan Sampel untuk Konsumen

Konsumen cenderung lebih tertarik untuk membeli produk ketika disajikan sampel. Penyajian sampel ini bisa dilakukan untuk berbagai produk, seperti makanan, smartphone, dan pakaian.
Strategi pemasaran produk ini cukup efektif karena dapat melibatkan konsumen langsung untuk mencoba produk dan merasakan manfaatnya sendiri.
Adapun untuk produk berbentuk jasa, sampel yang disediakan bisa berupa free trial. Dengan cara ini, konsumen dapat memahami jasa yang ditawarkan dengan lebih baik.

7. Memasarkan Lewat Media Sosial

Salah satu strategi pemasaran produk di era digital yang cukup populer adalah social media marketing.
Alih-alih memasarkan produk secara langsung di depan konsumen, pelaku usaha bisa memanfaatkan media sosial yang memiliki jangkauan luas.
Media sosial populer seperti TikTok, Instagram, X, dan Facebook bisa menjadi pilihan untuk memasarkan produk dengan efisien.

8. Menggunakan Strategi Affiliate Marketing

Selain social media marketing, affiliate marketing bisa digunakan sebagai strategi pemasaran digital yang efektif.
Caranya adalah dengan memberikan kompensasi dalam bentuk insentif kepada konsumen yang telah melakukan pembelian dan merekomendasikannya kepada orang lain.
Adapun insentif yang diberikan tidak selalu berupa uang. Diskon atau hadiah produk menarik lainnya pun bisa menjadi pilihan.
Penerapan strategi afiliasi ini bisa mendorong tingkat penjualan karena testimoni dari pembeli dapat meyakinkan pelanggan lain untuk melakukan pembelian produk.
Baca juga: 8 Cara Mengatur Keuangan Usaha untuk Mencapai Sukses 

9. Memanfaatkan Strategi Word of Mouth

Back to basic dengan strategi pemasaran produk word of mouth yang secara harfiah berarti dari mulut ke mulut.
Cara memasarkan produk ini bisa dilakukan langsung kepada konsumen atau melalui opsi affiliate yang diberlakukan sebelumnya.
Konsep word of mouth selaras dengan prinsip affiliate marketing yang mengandalkan testimoni pembeli sebelumnya untuk meyakinkan calon pelanggan agar menyelesaikan transaksi pembelian.

10. Membangun Loyalitas Konsumen

Ketika hasil penjualan produk yang dipasarkan baik, maka konsumen pun akan mulai melirik brand bisnismu.
Pastikan untuk memberikan pelayanan lebih atau bonus kepada konsumen yang puas dengan produk hasil usahamu.
Dengan begitu, konsumen akan merasa spesial dan tidak segan untuk kembali berbelanja lagi ke toko untuk kebutuhan lainnya.

11. Membuat Website Bisnis

Keberadaan bisnis secara online merupakan hal yang perlu diperhitungkan karena banyak pengguna smartphone mengandalkan pencarian di internet untuk pembelian berbagai barang.
Adanya website bisnis yang teroptimasi dapat memudahkan konsumen menemukan brand bisnismu.
Dengan begitu, kredibilitas bisnis terbukti sehingga mampu meningkatkan tingkat kepercayaan konsumen dan berpeluang mendatangkan konversi.

12. Menyajikan Iklan yang Menarik

Pemasangan iklan tetap menjadi salah satu strategi pemasaran produk andalan yang bisa dicoba, khususnya pada momen spesial, seperti Ramadan.
Iklan dengan ide atau konsep yang unik dapat menarik perhatian target konsumen dan menjadi topik pembicaraan di media sosial.
Tidak hanya hasil penjualan saja yang berpeluang meningkat, banyak orang juga akan lebih mengenal produk dengan brand awareness tinggi.
Itulah beberapa contoh strategi pemasaran produk yang dapat menjadi acuan dalam kegiatan promosi bisnis.
Kebutuhan pemasaran membutuhkan biaya yang tidak kecil. Maka dari itu, diperlukan perencanaan yang matang agar biaya tidak membengkak.
Apabila sahabat ingin mencoba strategi pemasaran baru namun belum mempunyai dana yang cukup, jangan khawatir. Layanan gadai dari Pegadaian bisa menjadi pilihan.
Pegadaian menyediakan beberapa layanan gadai yang bisa digunakan untuk memenuhi kebutuhan biaya pemasaran, yaitu Gadai Emas, Gadai Non Emas, dan Gadai Kendaraan.
Dapatkan dana pinjaman mulai dari Rp50 ribu hingga Rp20 juta dengan proses pengajuan yang mudah dan cepat.
Lengkapi persyaratannya, yaitu penyerahan barang jaminan dan dokumen kelengkapan berupa BPKB dan STNK untuk layanan Gadai Kendaraan.
Sahabat tidak perlu khawatir karena barang jaminan akan diasuransikan dan disimpan dengan aman.
Jadi, tertarik untuk mendapatkan pinjaman guna memastikan kegiatan pemasaran produk? Mari manfaatkan gadai cepat, praktis, dan aman di Pegadaian.
Baca juga: 11 Faktor yang Memengaruhi Penawaran dalam Jual Beli 


image detail artikel

Inspirasi

Ingin Menambah Penghasilan Selama Bulan Ramadhan? Coba 5 Peluang Ini!

Tak hanya uang, kamu juga bisa menabung emas di Pegadaian. Sebenarnya, apa saja keuntungan menabung emas? Simak ulasannya di sini.

01 March 2024
image detail artikel

Wirausaha

Pembiayaan Modal Usaha Frozen Food yang Sesuai Kebutuhan

Makanan beku atau frozen food banyak dicari untuk menu makanan sehari-hari. Penasaran berapa modal usaha frozen food yang dibutuhkan? Cek di sini.

01 March 2024
image detail artikel

Wirausaha

Kunci Sukses Bisnis Ternyata Ada Pada Kebiasaan Kecil Berikut Ini

Menjadi seorang enterpreneur sukses ternyata erat kaitannya dengan kebiasaan-kebiasaan kecil yang jadi kunci sukses bisnis.

01 March 2024

Tinggalkan Komentar

Alamat email kamu tidak akan terlihat oleh pengunjung lain.
Komentar *
Nama*
Email*
logo

PT Pegadaian

Berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

Ikuti Media Sosial Kami

Pegadaian Call Center

1500 569

atau 021-80635162 & 021-8581162


Copyright © 2024 Sahabat Pegadaian. All Rights Reserved